Posted by : Ave Ry


Tagline ini sempat membuat saya tersenyum cukup lama saat mengamati spanduk di Depan Masjid Raya Bogor. Keren!

Entah siapa yang punya ide untuk taglinenya... Kalimat "Reading makes You Sparkling" menjadi menarik dikarenakan generasi muda sekarang ini lebih menyukai menghabiskan  uang sakunya untuk hal-hal yang menurut saya kurang bermanfaat. Seperti ada orang yang menghabiskan puluhan juta untuk memenuhi hobbynya pada koleksi benda yang dijadikannya sebagai barang pajangan. Tidak salah memang, toh itu miliknya sendiri. Tapi alangkah elok jika kita membelanjakan sesuatu yang bermanfaat, contohnya buku.

Walaupun bagi sebagian orang membaca mungkin pada zaman sekarang ini merupakan kegiatan yang paling membosankan. Daripada harus pergi ke perpustakaan dan membaca buku demi mendapatkan informasi, orang lebih memilih pergi ke pusat perbelanjaan, wisata kuliner atau kegiatan lain yang bersifat rekreasi. Padahal membaca merupakan jendela dunia, kita bisa mendapatkan banyak manfaat dari membaca. Karena, membaca dapat memperluas wawasan kita. Orang yang tidak pandai tapi sering membaca adalah lebih baik daripada orang yang pandai tapi tidak pernah membaca. Karena membaca dapat melatih otak untuk terus berpikir karena dimasukkan berbagai informasi yang bermanfaat.

Para ulama juga banyak yang mengeluarkan pendapat tentang pentingnya buku, diantaranya yaitu :

1. Al Jahizh dalam Al Hayawan mengatakan, "Barangsiapa yang ketika membeli buku tidak merasa nikmat melebihi nikmatnya membelanjakan harta untuk orang yang dicintai, atau untuk mendirikan bangunan berarti dia belum mencintai ilmu. Tidak ada manfaatnya harta yang dibelanjakan hingga dia lebih mengutamakan untuk membeli buku"

2. Imam Abu Muhammad Ibnu Hazm, menyebutkan pilar-pilar penopang ilmu dalam risalah Maratib Alum. Diantaranya adalah, Memperbanyak buku. Sebab, tidak ada buku yang tidak bermanfaat dan tidak ada buku yang tidak menambah ilmu yang bisa diperoleh seseorang apabila dia memang membutuhkannya. Manusia tidak akan mampu menghapal semua ilmu yang pernah dipelajarinya. Jika kenyataannya demikian maka buku menjadi sarana penyimpan ilmu yang paling baik baginya.

Dengan membaca buku, kita jadi punya inner beauty (ini bahasa saya saja) yang dapat membedakan satu dengan yang lain. Seperti tagline tadi, Makes You Sparkling. Kenapa membaca dapat membuatmu bersinar? (Tentunya bacaan yang bagus, bukan yang aneh-aneh) karena dengan membaca kita jadi memiliki efek positive pada pengetahuan dan wawasan yang semakin bertambah. Kita bisa lebih mengetahui tema-tema diskusi atau pembicaraan.ketimbang orang yang tidak suka membaca. Dan kalau dari pengalaman, biasanya orang yang suka membaca akan menjadi rujukan pada saat teman lain mengalami permasalahan dalam memahami suatu bahasan. Dari sanalah, orang yang suka membaca akan terlihat bersinar.

 Biasanya, saat mereka sudah mendalami suatu permasalahan mereka akan lebih pede!

Walaupun tidak semua seperti itu juga, apalagi kalau ada orang yang dasarnya suka tidak pede :-D

Nah, di Masjid Raya Bogor kali ini diadakan Book Fair yang berisi buku-buku yang sangat bermanfaat bagi kelangsungan gizi otak kita. Buat sahabat yang tinggal berdekatan dengan lokasi, diharapkan untuk meramaikan. Banyak acara seru!



Acara Book Fair ini akan diramaikan oleh Aa' Gym, Salim A. Fillah. Dan untuk para pemuda, ada Felix Siauw dan Drs. Sarbini M.Hi (yang ini tidak boleh dilewatkan!). Juga ada konser dari Izzatul Islam juga.

Pokoknya selama Tanggal 8 Februari sampai dengan 17 Februari full acara yang bermanfaat dan seru. O. ya ada door prizenya juga loh. Walaupun baru memasukkan satu kupon kedalam kotak tapi wish buat menang besar sekali :-D

{ 28 komentar... read them below or Comment }

  1. hahaha bener. aku suka quotesnya "reading makes you sparkling"

    BalasHapus
  2. wah seru tuh ada book fair gitu, pasti banyak diskon :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hampir semuanya memberi diskon! Bahkan ada buku bagus harganya hanya lima ribu rupiah...

      Hapus
  3. wah dari tgl 8 sampai 17 sob, wah lumayan lama ya sob, pasti akan seru tuch acaranya, apa lagi ustasdnya ustad tren lg hmm...mantep

    BalasHapus
  4. wah bogor ya, mantap ya,

    itu yang datang seluruh indonesia apa bogor aja ya

    follow sukses ya, folback kalau bisa, hehehee

    BalasHapus
  5. di malang udah sering banget sejak sukses di malang book fair 1 .. seakan-akan seperti aji mumpung di sini

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau Bogor memang rutin, buktinya ini sudah yang ke-empat kali. Book Fair di Bogor selalu diikutkan dengan Tabligh, seminar atau talk show gitu. Pengunjungnya juga banyakan kaum muda :)

      Hapus
  6. wah pasti menambah ilmu agama kita,ni kalu sering2

    BalasHapus
  7. saya sering mau mampir kalo pas acara ini di masjid raya. cuma jalanan yang crowded bikin nggak mood buat berbelok kesitu. padahal pengin banget. btw, di daftar acara itu ada lomba lukis nggak ya Mbak?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Gak terlalu crowd kok pak... saya dari stasiun Bogor ke Masjid hanya 10 menit. Adanya lomba mendongeng dari sigma

      Hapus
  8. sayang jauh banget....., aq di makassar.....

    BalasHapus
  9. :( tgl 15 tes beasiswa uin....
    moga aja dah sempet...

    ditunggu komennya di http://catatanwildanmusthofa.blogspot.com :)

    BalasHapus
  10. mau dong doorprizenya ,hehe

    BalasHapus
  11. kalau dulu wktu mahasiswa dan msh kerja di malang seruing bgt ada book fair,tp skrg di batam nggak ada...susah cr buku :(

    BalasHapus
    Balasan
    1. Berarti Alhamdulillah di Bogor dan tempat tinggal saya kebanjiran buku ya :)

      Hapus
  12. waaaah ada Ustadz Salim A Fillah huhu.. ingin sekali hadir di kajian beliau, tapi jauuh.. pernah sekali beliau ke Pontianak, tapi pas sayanya lagi tidak di Pontianak. Belum rejeki deh hehe..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hoho, ilmu juga rizqi.. kapan-kapan nanti kali mba, beliau balik lagi, atau mbnya ke Bogor :)

      Hapus
  13. Hidup dikelilingi buku memang sangat indah!
    Klo di Mesir ada "Cairo International Book Fair" baru tutup kemarin tgl 9, tp g bisa berkunjung lagian juga g ada duit untuk beli2, tp klo buku pdf sy punya banyak :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah asiknya Abu.... saya mau ke Kairo! Di kirim aja aturan pdfnya, tapi yang sudah di tarjim (gak bisa bahasa arab saya)

      Hapus
  14. nyimak aja ya sob, sambil senyum2....

    BalasHapus
  15. Untuk membentuk generasi yang cinta buku, para orangtua diharapkan bisa membiasakan anak2nya sedini mungkin mencintai buku. Salam kenal......

    BalasHapus
    Balasan
    1. Namun bagi orangtua yang tidak membiasakan anaknya juga tidak perlu khawatir karena proses pendewasaan untuk perbaikan akan menuntunnya untuk mencintai ilmu, salah satunya dengan buku. Salam kenal kembali, terimakasih kunjungannya :)

      Hapus
  16. Buku2nya Agus Mustofa lagi happening sepertinya...

    BalasHapus
  17. Islamic Book Fair adalah salah satu acara yang saya tunggu-tunggu.
    Makasih banyak ya, Mbak, atas informasinya ini.

    BalasHapus
  18. wah, pastinya seru ya dengan adanya book fair bertema islami ini. Yang pasti banyak banget manfaatnya karena akan menambah pengetahuan kita seputar agama islam dong tentunya :)

    BalasHapus

- Copyright © Al-Ihtisyam - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -